spot_img

Bahas Program Unit Pendidikan, Markaz Imam Malik Gelar Rapat Koordinasi

Gowa – Manajemen Markaz Imam Malik (MIM) menggelar Rapat Koordinasi Unit Pendidikan MIM di Saung Cobek Gowa, Selasa (7/9/2021).

Perlu diketahui bahwa Unit Pendidikan Markaz Imam Malik adalah unit pengontrol yang membawahi semua jenjang pendidikan MIM baik formal dan non-formal seperti PAUD-MIM, Kuttab Imam Malik, Madrasah Tahfizh Qur’an Imam Malik, Madrasah Aliyah Putri Imam Malik dan Tahfizh Weekend.

Rapat yang dihadiri oleh pengurus inti dan manajer atau koordinator divisi semua unit MIM ini dibuka oleh General Manajer MIM, Ustadz Busman Ali.

“Rapat koordinasi unit pendidikan ini membahas hal-hal yang pokok seperti rumusan visi-misi, isi dan program unit pendidikan, serta struktur organisasi unit pendidikan MIM kedepannya,” jelas beliau.

Selain membahas Visi-Misi Unit Pendidikan MIM, dalam rapat tersebut juga menetapkan Ustadz Busman Ali sebagai Manajer Unit Pendidikan, Ustadz Riswan sebagai Staf Administrasi dan Keuangan, Ustadz Ahmad Rabbani sebagai Koordinator Balitbang (Badan Penelitian dan Pengembangan), Ustadz Faisal Abdurrahman sebagai Koordinator Pengembangan Kurikulum Al-Qur’an, Ustadz Dzulqarnain sebagai Koordinator Pengembangan Kurikulum Tarbiyah Islamiyah dan Bahasa Arab dan Ustadz A. Asdar sebagai Koordinator Pengembangan Mata Pelajaran Umum dan Bahasa Inggris. (*)



DOKUMENTASI

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.