spot_img

Kerjasama Markaz Imam Malik Dengan ACT

MIM_Makassar, Rabu (01/17). Alhamdulilllah segala puji bagi Allah Subhanahu wata’ala yang senantiasa membuka pintu – pintu kebaikan untuk kita dalam memberikan pelayaan kepada ummat baik dalam bentuk bantuan kemanusiaan maupun dalam bentuk sosial untuk saudara-saudara kita yang ditimpa musibah di Suriah dan Aleppo.

Kabar gembira Markaz Imam Malik secara resmi bekerjasama dengan  ACT  dalam penyaluran bantuan kemanusiaan hal ini ditandai dengan pemberian sertifikat “PENGHARGAAN KEMANUSIAAN” oleh  ACT kepada Markaz Imam Malik.

Kami selaku Direktur dan pengurus Markaz Imam Malik mengucapkan terima kasih atas kepercayaan seluruh kaum muslimin Indonesia yang telah menitipkan donasinya kepada Markaz Imam Malik dalam program bantuan kemanusiaan untuk saudara pengungsi kaum muslimin dari Aleppo dan Suriah. Alhamdulillah, ZIS Markaz Imam Malik telah menyalurkan donasi sebesar Rp 100.000.000,- melalui ACT sebagai tahap awal. Saat ini masih sementara menunggu laporan pelaksanaan implementasi oleh Mitra ACT disuriah. Rencana implementasi bantuan tersebut dalam bentuk kebutuhan musim dingin, pakaian, dan makanan serta kebutuhan lain.

Syukran jazakumullahu khairan kepada seluruh pihak yang telah bahu-membahu mengumpulkan donasi untuk bantuan kemanusiaan Aleppo dan Suriah. Semoga apa yang kita lakukan, diberkahi oleh Allah Subhanahu Wata’ala, bermanfaat untuk dunia dan akhirat. Aamiiiin.

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.