spot_img

Perkuat Ukhuwah Antar Santri, Madrasah Imam Malik Gelar PORSANI

mim.or.id, Makassar – Madrasah Tahfizh Qur’an (MTQ) Markaz Imam Malik kembali menggelar kegiatan Pekan Olahraga dan Wawasan Keislaman (PORSANI). Event ini dilaksanakan setiap tahun dan merupakan keempat kalinya diselenggarakan. PORSANI dimulai dari hari Senin (18/11) sampai dengan Sabtu (23/11). Biasanya PORSANI digelar setelah ikhtibar (ujian) akhir semester santri MTQ.

Panitia PORSANI membagi peserta yang terdiri dari santri kelas satu, kelas dua dan kelas tiga menjadi 10 kontingen dan semua santri wajib mengikuti event ini. Kategori lomba dibagi menjadi dua, yakni individu dan kelompok.

Banyak cabang lomba yang harus diikuti setiap kontingen yaitu Musabaqah Hifdzil Qur’an, Ranking 1, Adzan, Menulis Al-Qur’an, Muhadarah, Kitabul Jami’, Futsal, Tenis Meja, Bulu Tangkis, Lari 100 meter, Lari Estafet, Renang, Lari Kelereng, Lari Karung, Tarik Sarung, Tarik Tambang, Puisi Islami, Busana Muslim, Cerdas Cermat, Nasyid dan Karya Seni Rupa. Lomba dilaksanakan di empat lokasi yang berbeda yaitu sekitaran Markaz Imam Malik, Lapangan Futsal Goro, Lapangan Bulutangkis Phinisi dan Bugis Waterpark Adventure.

Tampak para santri menjalin kebersamaan, kerjasama dan persaudaraan terutama pada tim mereka yang sudah bagi sebelumnya, mulai di awal pembagian tanpa diarahkan mereka sudah berinisiatif bermusyawarah penentuan ketua kelompok kontingen dan mereka sudah siapkan strateginya masing-masing demi meraih kemenangan.

Asrum selaku Ketua Panitia PORSANI mengatakan banyak tujuan yang dicapai dari kegiatan ini.

“Tujuannya untuk menyalurkan bakat-bakat yang selama ini terpendam oleh santri, juga untuk mengobati kejenuhan setelah beberapa bulan hanya tinggal di asrama saja, selain itu yang takkala penting adalah untuk menjalin dan memperkuat ikatan ukhuwah antar sesama santri dan juga kepada Musyrif beserta Muhaffizh”, jelas beliau.

Pemuda asal Bulukumba ini juga senang atas keaktifan santri dalam mengikuti berbagai lomba.

“Kami saksikan sendiri bagaimana mereka berkerjasama yang baik selama lomba berlangsung sampai akhir kegiatan”, takjubnya.

Asrum berpesan bahwa kalah dalam perlombahan harusnya tidak menjadikan kita patah semangat namun harusnya menjadi langkah awal untuk meraih kemenangan pada perlombaan berikutnya.

Suksesnya kegiatan PORSANI ini tak terlepas dari dukungan dari berbagai pihak, baik dari orang tua santri, dari panitia pelaksana yang bekerja dengan baik dan tentu dari santri itu sendiri yang sangat bersemangat dalam event ini.

Kegiatan ini ditutup dengan pengumuman juara lomba dan pemberian hadiah bagi para pemenang di Masjid Nurul Hikmah, Ahad (24/11). (rdp)

BACA JUGA: Jalin Komunikasi yang Baik, Madrasah Imam Malik Adakan Pertemuan Orang Tua Santri

DOKUMENTASI

PEMENANG LOMBA

INDIVIDU

  1. Musabaqah Hifdzil Qur’an 1 juz
    • Juara 1 : Fakhirun Maula (K4)
    • Juara 2 : Ahmad Faqih Al Ghifari (K2)
    • Juara 3 : Muh. Amir Yafie (K7)
  2. Musabaqah Hifdzil Qur’an 5 juz
    • Juara 1 : Fajar Shadiq (K3)
    • Juara 2 : Muh. Hisyam (K7)
    • Juara 3 : Mumtaz Al-Fathonah (K9)
  3. Musabaqah Hifdzil Qur’an 10 juz
    • Juara 1 : Khalilurrahman Husain (K7)
    • Juara 2 : Uwaes Abdul Hakim (K1)
    • Juara 3 : Faiz Abdurrahman (K3)
  4. Ranking 1
    • Juara 1 : Muhammad Jibril Al-Muharram (K3)
    • Juara 2 : Abdurrahman Fathin al-affan (K9)
    • Juara 3 : Faiz Abdurrahman (K3)
  5. Adzan
    • Juara 1 : M. Fadhil Ramadhan (K4)
    • Juara 2 : Ahmad Faqih (K1)
    • Juara 3 : Agung Rais R. (K5)
  6. Menulis Al-Qur’an
    • Juara 1 : Muhammad Faqih Bayangkara (K1)
    • Juara 2 : Andi Alif Fadhil (K10)
    • Juara 3 : Muhammad Rizky An Nadhif (K5)
  7. Muhadarah
    • Juara 1 : Muhammad Andika (K4)
    • Juara 2 : Ahmad Khadafi (K2)
    • Juara 3 : Abdullah A.K Bafagih (K10)
  8. Kitab Jami’
    • Juara 1 : Muh Fadil Risky (K3)
    • Juara 2 : Fadel fadlullah (K8)
    • Juara 3 : Muhammad Aqil (K7)
  9. Tenis Meja Tunggal
    • Juara 1 : Muhammad Fathihur Rizky (K6)
    • Juara 2 : Muhammad Fadhil Jamal (K1)
    • Juara 3 : Muhammad Arif (K4)
  10. Bulu Tangkis tunggal
    • Juara 1 : Abdul Rafi fatwah (K10)
    • Juara 2 : M.khalil setiawan(K6)
    • Juara 3 : Uwaes Abdul hakim(K1)
  11. Lari 100 m
    • Juara 1 : Muh. Faiz ridha (K6)
    • Juara 2 : salman Al farizi (K2)
    • Juara 3 : hiyal syafaat (K7)
  12. Lomba Lari Kelereng
    • Juara 1 : Ahmad Arsy Abdani (K2)
    • Juara 2 : Muhammad Syahdin Darminto (K9)
    • Juara 3 : Muh. Dzakwan Ziyad (K7)
  13. Tarik Sarung Besar
    • Juara 1 : Ali Akram ( kelas 3, halaqah Abdullah Bin Abbas) (K7)
    • Juara 2 : Muh. Fauzy (kelas 2, halaqah ubay) (K3)
    • Juara 3 : Afif (kelas 2, Halaqah Usman Bin Affan) (K1)
  14. Tarik Sarung Kecil
    • Juara 1 : Mumtaz (kelas 3) (K9)
    • Juara 2 : Faiz ( kelas 2, halaqah ubay) (K6)
    • Juara 3 : Fauzan Allu (kelas 2) (K2)
  15. Puisi Islami
    • Juara 1 : Faaqih aulady (K3)
    • Juara 2 : asyraful anam (K8)
    • Juara 3 : Fadhil Ramadhan (K4)
  16. Busana Muslim
    • Juara 1 : Muh. Daifatul Al-Ansyah (K7)
    • Juara 2 : Muh. Fatihur Rizqi (K6)
    • Juara 3 : Mumtaz Al-Fathonah (K9)
  17. Karya Seni Rupa (Melukis)
    • Juara 1 : A. Alif (K10)
    • Juara 2 : Abu Bakar (K9)
    • Juara 3 : Algar Yazar. D (K3)

KELOMPOK

  • Cerdas Cermat
    • Juara 1 : K8 (M. Luthfi Ilham, M. Fadhel Fadhlullah dan Fadel Muhammad)
    • Juara 2 : K4 (Shafwan, M. Fadhal Akbar dan Muhammad Abdurrahman)
    • Juara 3 : K2 (N. M. Muadz, Ahmad Khadafi dan A Miftah G.A.)
  • Futsal
    • Juara 1 : Kontingen 4
    • Juara 2 : Kontingen 2
    • Juara 3 : Kontingen 6
  • Tenis Meja Ganda
    • Juara 1 : (K1) Abdul Nasrullah Tsabit dan Aaz Syuhran Ramadhan
    • Juara 2 : (K10) Abdul Rafi dan Abdullah Bin Muiz
    • Juara 3 : (K4) Fauzan Nur Haq dan Muhammad Arif
  • Bulu tangkis ganda
    • Juara 1 : – Hiyal syafa’at dan Fayyad naizam Jamal (K7)
    • Juara 2 : – Muh. Fadhil Jamal dan Andi nawval muntazar (K1)
    • Juara 3 : – Muflih Burhanuddin dan Muhammad fatihur Rizky (K6)
  • Lari Estafet
    • Juara 1 : Kontingen 4
    Fadhil Ramadhan (kelas 3)
    Aenul Mubarak (kelas 3)
    Asvart Alfathan Putra (kelas 2)
    Muhammad Andika (kelas 2)
    • Juara 2 : Kontingen 10
    Abdullah Bin Abdul Muis (kelas 2)
    Fahmi Khaidir (kelas 2)
    Zaky (kelas 3)
    Ahmad Fuad Rabbani (kelas 2)
    • Juara 3 : Kontingen 7
    Hial Syafaat (kelas 2)
    Fakhruddin Arfah (kelas 2)
    Muhammad Akil (kelas 3)
    Syahrul Zaenuddin (kelas 1)
  • Nasyid
    • Juara 1 : Kontingen 4
      • M. Fadhil Ramadhan
      • Hilal Ramadhan
    • Juara 2 : Kontingen 6
      • Muflih Burhanuddin
      • Muh. Faiz Ridho
      • Muh. Najmul Fuad
      • Muh. Fuadin Al Habsy
    • Juara 3 : Kontingen 8
      • Muh. Fadlan Ali
      • Muh. Miqdad S.
      • Asyraful Anam
      • Fadhil Mubarak
      • Rahmat Islami
      • Fadhel Fadlullah
  • Karya Seni Rupa
    @Cabang Miniatur/arsitektur
    • Juara 1 : Kontingen 9
    • Juara 2 : kontingen 3
    • Juara 3 : kontingen 8
    @Cabang Melukis
    • Juara 1 : Kontingen 9
    Mumtaz Al fathonah (kls 3)
    Ibras (kls1)
    Abu bakar Arif (kls2)
    Ahmad Yasir(kls2)
    Tsani (kls1)
    • Juara 2 : Kontingen 1
    Ahmad Faqih Bayngkara (kls3)
    Ahmad Faqih( kls3)
    Afif (kls2)
    Syami daffa(kls2)
    Fikri Naufal zaki(kls 2
    • Juara 3 : Kontingen 3
    Faiz Abdurrahman (kls3)
    Fajar shadiq Ramadhan(kls3)
    Fadel (kls1)
    Fadhi barkah( kls 2)
    Baso Salih Fauzan(kls1)
  • Lari Karung
    • Juara 1 : Kontingen 9
    Nuril Rimba (kelas 1)
    Muh Afdhal H. (kelas 2)
    • Juara 2 : Kontingen 2
    Agung S. (Kelas 1)
    Ahmad Daffa R. (kelas 1)
    • Juara 3 : Kontingen 1
    Abdul N Tsabit (kelas 1)
    Aaz Zyuhran R. (Kelas 1)

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.