MIM-Makassar, 06/06/18. Markaz Imam Malik kembali sukses menggelar Daurah Menghafal Al-Qur’an 20 hari angkatan III di bulan ramadhan 1439 H. Jumlah peserta yang ikut dalam daurah tahun ini lebih banyak dari pada tahun sebelumnya, penambahan jumlah peserta seiring dengan berkembangnya pembangunan Markaz Imam Malik.
Daurah Menghafal Al-Qur’an 20 hari angkatan III yang digelar di Masjid Nurul Hikmah dihadiri oleh direktur MIM Ustadz Harman Tajang, Lc., M.H.I Hafidzahullah turut pula hadir Kepala Madrasah Tahfidzul Qur’an Imam Malik Ustadz Faisal Abdurrahman, S.Pd.i Hafidzahullah selaku penanggung jawab DMA 20 Hari angkatan III MIM dan Bapak Basir kepala kelurahan banta-bantaeng memberikan sambutan dihadapan para jama’ah.
Berikut nama peserta DMA 20 Hari angkatan III yang berhasil mencapai target hafalan:
- Moch. Aliem Zidadin 13 juz,
- Ahmad Alif Suryadarma 10 juz,
- Ahmad Ghivari 9 juz,
- Zulham Nurhasin 7 juz,
- Irham Musafir 6 juz,
- M. Arya Al-Farizi Alwi 5 juz
- Siti Ainun Mardiah. S 9 juz,
- Nurul Fitrah Ariyani 5 juz 1 lembar,
- Mutia Kadir 5 juz 1 halaman.
Peserta terbaik diraih oleh Moch Aliem Zidadin dan Muthmainnah Burhanuddin, peserta teladan terbaik diraih oleh Zulham Nurhasin dan Muthmainnah Burhanuddin.Â
Acara DMA 20 Hari angkatan III MIM ditutup dengan Tabligh Akbar yang disampaikan oleh Ustadz Harman Tajang, lc., M.H.I Hafidzahullah dengan tema:”Menjadi Kerabat Allah“, setelah Tabligh Akbar dilanjutkan dengan Buka Puasa bersama dan makan bersama 1000 paket El-Hulwah. RM.El-Hulwah dengan menu lalapan dan ayam krispy semakin diminati oleh masyarakat kota Makassar dengan banyaknya donatur yang menyumbangkan hartanya untuk berbagi hidangan Buka Puasa Ramadhan kepada peserta Daurah dan masyarakat umum baik pada kegiatan tabligh akbar maupun pada kegiatan yang lain.
Kami mengucapkan Syukran Jazakallahu Khair kepada para donatur yang telah mempercayakan RM. El-Hulwah dalam berbagi makanan pada setiap kegiatan yang diadakan oleh Markaz Imam Malik. Semoga harta yang disumbangkan diberi ganti yang lebih baik oleh Allah Subhanahu wata’ala dan dibalas dengan surga firdaus.
DokumentasiÂ









