MIM-Makassar Hari Jum’at (20/10/2017) Markaz Imam Malik (MIM) kembali mendapat kunjungan dari Masyeikh, kedatangan mereka disambut hangat oleh seluruh pengurus dan staf MIM.
Didampingi oleh Direktur dan beberapa pengurus MIM, ketiga masyekh diajak untuk keliling melihat aktifitas Markaz secara keseluruhan. Selain melihat proses belajar Madrasah Tahfidzul Qur’an Imam Malik dan Santri Kuttab Imam Malik, mereka juga melihat fasilitas Markaz. Mulai dari gedung, asrama sampai ke ruangan-ruangan yang ada di Markaz Imam Malik yang terdiri dari ruang studio (infokom), ruang aula, kantor setiap divisi dan terakhir di ruang mudir.
Para masyeikh sangat mensupport dan memberi dukungan terhadap kegiatan-kegiatan di Markaz Imam Malik. Mereka adalah Syekh Muhammad bin Fahd Ar-Rasyid (ketua lembaga Diwan Muslim, Riyadh, KSA), Abdullah bin Abdul Azis bin Abdurrahman, DR. Nashir Al-Wuhaiby.
Semoga kedatangan mereka membawa berkah kepada masyarakat kota makassar terlebih khusus ke Markaz Imam Malik. []
Dokumentasi:









