mim.or.id, Makassar – MISK Travel and Tour mengadakan kegiatan manasik umrah untuk pertama kalinya pada Ahad (2/4/2023) di Ruang Karaeng 1 Hotel Teras Kita.
Kegiatan dibuka oleh Ustadz Busman selaku Direktur Pelaksana MISK Travel dan pembacaan ayat Al-Qur’an oleh Ibrohim Zubair.
Manasik umrah kali ini dihadiri sebanyak 11 jamaah yang akan berangkat tanggal 7 April 2023 sampai dengan 27 April 2023. Perlu diketahui bahwa MISK Travel akan memberangkatkan 45 jamaah dari Kota Makassar dan Kota Palu.
Pembimbing MISK Travel Ustadz Muh. Ihsan Zainuddin memberikan edukasi kepada calon jamaah umrah terkait rukun-rukun dan proses pelaksanaan Ibadah Umrah. Beliau mengatakan bahwa tujuan dilaksanakan kegiatan manasik adalah untuk memberikan pemahaman secara detail terkait proses persiapan ibadah umrah.
“Setiap ibadah yang kita lakukan tak lain adalah hanya semata karena Allah subhanahu wa ta’ala sebagai bentuk pengabdian dan penghambaan kita. Olehnya perbanyak taubat kepada Allah ketika kita akan melaksanakan ibadah ini,” pesannya.
Kegiatan ditutup dengan buka puasa bersama. Semoga seluruh jamaah umrah diberikan kesehatan dan keselamatan selama melaksanakan perjalanan ibadah umrah serta mendapatkan pahala umrah. []
Dokumentasi





