spot_img

Kuttab Imam Malik

kuttabKuttab Imam Malik adalah sekolah dengan program belajar 7 (Tujuh) tahun setingkat Madrasah Ibtidaiyyah atau Sekolah Dasar, dengan kurikulum terpadu berdasarkan Al-Qur’an dan Sunnah, Insya Allah menghasilkan generasi rabbani sebagai kader ulama di masa depan.

Pelajaran Unggulan:

  • Iman
  • Adab
  • Menghafal Al-Qur’an
  • Belajar bersama orang tua (BERSATU)

Pendaftaran
Pendaftaran akan dibuka setiap bulan Desember sampai Januari

Contact Person: 0852-9912-1818

Kuttab Imam Malik

Ikut dalam ‘Ikhtiar Ground Archery Competition‘, Andi Hilmi Fakhri Berhasil Sabet...

0
mim.or.id – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh salah seorang santri pesantren Qur’an Kuttab Markaz Imam Malik (MIM) Andi Hilmi Fakhri pada cabang lomba panahan.Ikut...

Madrasah Tahfizh Al-Qur'an

madrasah

  1. Madrasah Tahfizh Al-Qur’an
    Madrasah Tahfizh Al-Qur’an Markaz Imam Malik adalah lembaga pendidikan yang konsentrasi melahirkan generasi penghafal Al-Qur’an tanpa menyampingkan materi-materi yang menunjang pada pembekalan penerapan pengamalan nilai-nilai Al-Qur’an itu sendiri. Merupakan pendidikan kesetaraan yang berada di lingkungan kementrian Agama. Yang memiliki kelebihan diantaranya adalah waktu yang lebih fleksibel dalam mengatur pelajaran dan waktu dalam belajar mengajar. Olehnya itu dengan ini kami mampu menyusun dan mengatur kurikulum yang lebih efisien sesuai dengan kebutuhan santri pada program Takhassus Al-Qur’an

    1. Visi
      Menjadi lembaga terdepan dalam upaya mempersiapkan kader ulama usia belia
    2. Misi
      Mencetak generasi Qur’ani, berwawasan luas, terampil dan memiliki semangat dakwah yang tinggi.
    3. Tujuan
      1. Mengajarkan Al-Qur’an kepada santri, baik dalam aspek bacaan, tajwid, tadabbur makna maupun hafalan.
      2. Menanamkan kecintaan kepada Al-Qur’an dalam diri santri, memperkenalkan keagungannya dan mendidik mereka berdasarkan ajaran dan abad Al-Qur’an
      3. Menjaga waktu para santri dan mengisinya dengan kegiatan yang bermanfaat bagi mereka baik dari segi agama maupun dunia.
      4. Membekali santri dengan pengetahuan tentang hukum-hukum dan adab-adab Islam secara umum. Mengajarkan beberapa bidang pengetahuan keislaman serta biogradi Nabi Shallallahu alaihi wasallam, Shahabatm dan Ulama.
      5. Meluruskan bacaan santri, memperbaiki pengucapan bahasa Arab yang benar, serta membekali mereka dengan kosa kata dan ungkapan Arab dalam jumlah yang mencukupi.
  2. Program Tahfizh Al-Qur’an Satu Tahun– Khusus Ikhwah “Terbuka untuk pelajar, Mahasiswa dan Umum”
    1. Usia minimal 15 Tahun – ke atas
    2. Lancar Membaca Al-Qur’an
    3. diasramakan selama 1 tahun
    4. Perbaikan bacaan
    5. Pelatihan Tilawatul Qur’an

Pendaftaran
Pendaftaran akan dibuka setiap bulan Maret sampai April

Contact Person: 0813-5522-0422 (Ust. Faisal Abd. Rahman, S.Pd.I)

Madrasah Tahfizh Al-Qur'an Imam Malik