spot_img

TANDA & CIRI TERKENA SIHIR

 بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ

Jika diantara kita terkena sihir dapat diketahui dengan beberapa ciri – ciri. Diantara ciri dan tanda jika terkena sihir adalah:

  1. Orang yang terkena sihir mirip seperti orang yang kesurupan, walaupun sihir yang masuk ke dalam tubuh manusia ada dengan cara melalui sihir berdasarkan perintah tukang sihir, atau jin sendiri yang masuk ke dalam tubuh manusia karena jin cinta kepadanya atau jin pernah didzalimi oleh orang tersebut.
  2. Merasakan sakit dalam perut yang terus-menerus, ini merupakan indikasi jika sihirnya dimakan atau diminum, karena sihir bisa lewat makanan atau minuman.
  3. Senantiasa merasakan sesak pada dada sehingga selalu ingin keluar dari rumah karena tidak tenang ketika berada didalam rumah, hal ini banyak terjadi dimalam hari
  4. Diantara ciri yang lain bisa dilihat ketika sulit tidur yaitu tidak mampu tidur kecuali setelah melalui proses yang lama. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam jika tidak ada urusan yang penting beliau tidur setelah sholat isya. Syaithan membuat kita bergadang agar terluput dari melaksanakan Qiyamullail dan sholat subuh. Jika hal demikian terjadi maka perbanyak membaca Al-Qur’an karena syaithan takut jika didalam rumah dibacakan Al-Qur’an.
  5. Membaca buku komik atau buku novel semangat dan tahan lama serta tidak mengantuk adapun ketika membaca Al-Qur’an merasakan panas pada tubuhnya dan cepat mengantuk dan berhenti.
  6. Banyak terbangun dimalam hari dalam keadaan tertekan atau kaget
  7. Melihat didalam mimpinya seseorang hendak memukulnya atau mengganggunya kemudian berusaha untuk teriak minta tolong akan tetapi tidak mampu dan ketika lari kaki dalam keadaan terikat.
  8. Bermimpi dengan hal – hal yang menakutkan seperti melihat hewan didalam tidur berupa ular, anjing, kucing, singa, tikus, dll.
  9. Gigi geraham bergesekan ketika tidur dengan mengeluarkan suara
  10. Berteriak atau tertawa dalam keadaan tidur.
  11. Kesakitan atau tersiksa ketika tidur
  12. Berjalan dalam keadaan tidur tanpa ia sadari atau melihat dirinya dalam mimpi jatuh dari tempat yang sangat tinggi, atau melihat dirinya berada di tempat sampah, kuburan atau ditempat yang menakutkan atau melihat orang yang berpenampilan lain baik terlalu tinggi, pendek, hitam. dll
  13. Sakit kepala terus-menerus dengan syarat sakitnya tidak menyebabkan sakit pada kedua matanya, kedua telinganya, giginya, kerongkongannya, sakit kepala bukan penyakit tertentu akan tetapi bisa disebabkan karena sakit yang lain. Jadi jika ada seseorang yang terus menerus sakit kepala apatahlagi ketika telah diperiksa ke dokter dan dikatakan baik-baik saja maka itu merupakan salah satu tanda dan ciri ia terkena sihir.
  14. Berpaling dari dzikir kepada Allah yang menyebabkan malas sholat dan malas dari semua ketaatan kepada Allah Subhanahu wata’ala atau menjadi tiba – tiba malas sekali dalam segala hal termasuk dalam mencari nafkah dan seterusnya atau dia merasakan salah satu diantara anggota tubuhnya yang mana para doker tidak dapat mendeteksi penyakitnya setelah diperiksa namun ia terus-menerus merasakan sakit maka ini merupakan salah satu indikasi ia terkena gangguan jin atau terkena sihir. jika seseorang merasakan hal tersebut maka yang pertama ia lakukan adalah menyerahkan dirinya hanya kepada Allah Subhanahu wata’ala, menjadikan sebagai penghapus dosa – dosa untuknya dan untuk mengangkat derajatnya disisi Allah Subhanahu wata’ala karena setiap sakit yang diderita merupakan penghapus dosa – dosa. Oleh karena itu bagi yang terkena sihir atau yang terkena gangguan jin jadikan sebagai pemberat timbangan amalan pada hari kiamat.Salah seorang wanita yang dijamin masuk surga bernama Ummu Sufar yang datang kepada Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam mengadu bahwasanya ia kesurupan bahkan auratnya kadang tersingkap ketika dalam keadaan tidak sadar.Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam memberikan 2 pilihan kepadanya dengan bersabda:”Jika engkau mau aku akan mendoakanmu agar segera sembuh atau jika engkau mau bersabar dan saya jamin engkau masuk surga“.

    Jadi, jika salah seorang diantara kita sedang sakit baik sakit besar ataupun kecil bersabarlah jadikan sebagai kesempatan untuk memperoleh pahala yang besar serta balasan surga disisi Allah Subhanahu wata’ala.

Inilah beberapa point tanda dan ciri seseorang terkena sihir. Jika hal ini berlangsung terus-menerus maka butuh untuk diruqiyah namun jika hanya terjadi sekali maka cukup memperbaiki adab – adab sebelum tidur sesuai dengan tuntunan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam. Bisa jadi semua hal diatas terjadi karena tidak mengamalkan adab-adab dan doa sebelum tidur.

Ruqiyah boleh dengan bantuan seorang Ustadz atau ruqiyah mandiri, dan diharamkan ruqiyah dengan mendatangi dukun atau tukang sihir karena bisa menyebabkan kufur dan dapat mendatangkan mudharat yang lebih besar. Adapun cara ruqiyah mandiri dengan menggunakan daun bidara dapat kunjungi di: Cara Ruqiyah Dengan Daun Bidara

Mimpi Datangnya Dari 3 Hal 

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam menyampaikan kepada kita bahwa mimpi datangnya dari 3 hal yaitu:

  1. Dari syaithan, berupa mimpi buruk yang menakutkan jika terbagun dari tidur maka dianjurkan untuk berdoa dan berlindung dari mimpi buruk tersebut. dan tidak dianjurkan untuk menceritakan mimpi buruk kepada orang lain karena jika diceritakan bisa menjadi kenyataan sebagaimana yang disampaikan oleh Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam.
  2. Dari Allah Subhanahu wata’ala, mimpi dari Allah Subhanahu wata’ala berupa mimpi yang baik seperti mimpi bertemu dengan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam atu mimpi baik yang lain.
  3. Dari bisikan jiwa, diantara mimpi yang berasal dari bisikan jiwa seperti seseorang yang lamarannya selalu ditolak ketika tidur ia bermimpi berada diatas pelaminan.

Pernah salah seorang Syaikh berkata kepada muridnya:”Saya bermimpi bertemu dengan Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam”, seseornag bisa bermimpi melihat Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam atas kehendak Allah Subhanahu wata’ala, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ : وَمَنْ رَآنِي فِي الْمَنَامِ فَقَدْ رَآنِي حَقًّا فَإِنَّ الشَّيْطَانَ لَا يَتَمَثَّلُ فِي صُورَتِي وَمَنْ كَذَبَ عَلَيَّ مُتَعَمِّدًا فَلْيَتَبَوَّأْ مَقْعَدَهُ مِنْ النَّارِ

Abu Hurairah Radhiyallahu anhu meriwayatkan dari Nabi Shallallahu ‘alaihi wasallam, beliau bersabda:“Barangsiapa melihatku dalam mimpi, maka sungguh ia telah melihatku secara benar. Sesungguhnya setan tidak bisa menyerupai bentukku. Barangsiapa yang berdusta atasku secara sengaja maka ia telah mengambil tempat duduk dalam neraka”. (HR Bukhari dan Muslim).

Muridnya bertanya:”Bagaimana caranya Ya Syaikh”, Syaikh berkata:”Datanglah ke rumah saya sebentar”, ketika muridnya tiba dirumah Syaikh, Syaikh menyuruhnya untuk bermalam namun sejak sore muridnya tidak diberi makan dan diberi minum, adapun Syaikh beliau makan dan minum. Akhirnya ia tepaksa tidur dalam keadaan lapar,

Ketika bermimpi didalam mimpinya ia melihat dirinya sedang makan dengan makanan yang enak, minum dengan minuman yang segar, keesokan harinya Syaikh bertanya:”Apa yang engkau lihat, apakah engkau bertemu dengan Nabi.?”, ia bekata:”Tidak Ya Syaikh, justru saya mimpi makan dengan makanan yang enak karena saya lapar”,  Syaikh berkata:”Begitulah cara kita ketika ingin bermimpi berjumpa dengan Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam, jika kecenderungan, perhatian, kerinduan, kecintaan untuk berjumpa dengan Nabi Muhammad Shallallahu ‘alaihi wasallam itu besar”.

Wallahu A’lam Bish Showaab



Oleh : Ustadz Harman Tajang, Lc., M.H.I Hafidzahullahu Ta’ala (Direktur Markaz Imam Malik)

@Jum’at, 14 Safar 1438 H

Fanspage : Harman Tajang

Kunjungi Media MIM:
Fans page: https://www.facebook.com/markaz.imam.malik.makassar/

Website : https://mim.or.id

Youtube : https://www.youtube.com/c/MimTvMakassar

Telegram : https://telegram.me/infokommim

Instagram : https://www.instagram.com/markaz_imam_malik/

ID LINE :  http://line.me/ti/p/%40nga7079p

Related Articles

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.