mim.or.id – Markaz Imam Malik (MIM) kembali menyelenggarakan wisuda puluhan santriwan dan santriwati.
Prosesi wisuda tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 17 Juni 2023 bertempat di Gedung Balai Aroepala, Kota Makassar.
Sejalan dengan itu, dalam sambutannya Masdir selaku Kabid Paud Dikmas Kota Makassar menegaskan bahwa harusnya tidak ada lagi anak-anak kita yang tidak sekolah.
“Sesuai dengan program pemerintah, mari kita upayakan bersama tidak ada lagi anak-anak kita yang tidak sekolah. Untuk para santri, bisa melanjutkan lagi Pendidikan di MIM sebab hasil positifnya sudah terlihat”, ucapnya.
Lebih lanjut, Ia juga menegaskan kita tidak boleh menggampangkan ijazah, sebab itu akan sangat berguna kedepannya. Selain itu, ijazah paket juga setara dengan ijazah sekolah pada umumnya.
Adapun dalam wisuda itu, Markaz Imam Malik meluluskan 41 santri yang terdiri dari 18 santri Paud dan 23 santri Kuttab atau yang setingkat dengan sekolah dasar.
Tak hanya itu, wisuda tersebut turut dihadiri sejumlah pihak seperti orang tua santri, manajemen MIM, ustadz/ustadzah, serta beberapa tamu undangan lainnya.
Dokumentasi
